Penumpang Mobil Berpelat F Terekam Memasukkan Sampah ke Sungai Cikundul di Tengah Kemacetan Jalur Puncak

- 13 April 2024, 20:19 WIB
/

RUBLIK DEPOK - Perilaku tidak terpuji dilakukan penumpang mobil berpelat F di tengah kemacetan Jalur Puncak, Cianjur, Sabtu (13/4/2024). Penumpang pria itu membuang sampah ke sungai, aksi yang terekam video dan viral di media sosial.

Berdasarkan video yang beredar, tampak mobil putih bernomor polisi F 1211 YG terjebak macet di jalur Cianjur-Puncak. Tiba-tiba, seorang pria berjaket hitam turun dari mobil sembari membawa sampah plastik di kedua tangannya.

Ternyata, pria tersebut membuang sampah ke Sungai Cikundul dan berlari kembali ke mobil.

"Kejadiannya jam 13.00 WIB. Jalan memang sedang macet karena kan one way. Mobil putih itu ada di depan saya," ujar Firman (32), salah seorang pengendara.

Firman menambahkan, penumpang di jok depan awalnya membuang sampah sembarangan dengan melemparkannya dari dalam mobil ke luar.

Firman mengaku sudah mengingatkan penumpang mobil putih untuk tidak membuang sampah sembarangan, namun mereka tetap membandel.

"Yang kedua kali juga saya klaksonin, tapi tetap saja ngeyel," kata dia.

Pengendara asal Sukabumi itu menuturkan jika aksi buang sampah tersebut dapat mencemari lingkungan.

"Kan bisa disimpan dulu dalam mobil, terus dibuang ketika nemu tempat sampah. Kan merusak lingkungan dengan buang sampah sembarangan, apalagi ke sungai," tuturnya.

Halaman:

Editor: Iswahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah