Lebih Bagus OPPO Atau Vivo? Berikut Ulasan Detail Keduanya!

- 1 April 2024, 15:26 WIB

RUBLIK DEPOK - Dalam industri ponsel pintar, OPPO dan Vivo kerap dibanding-bandingkan karena memiliki banyak kesamaan, termasuk berada di bawah naungan perusahaan yang sama, yaitu BBK Electronics. Meski begitu, kedua merek ini punya keunggulan masing-masing.

1. HP Oppo

Oppo merupakan merek dagang asal Tiongkok yang didirikan pada tahun 2001. Namun, Oppo baru resmi diluncurkan pada tahun 2004. Setelah berhasil memperluas jangkauannya ke seluruh dunia, Oppo berhasil menduduki posisi sebagai produsen ponsel cerdas terbesar di Tiongkok pada bulan Juni 2016. Oppo memiliki lebih dari 200.000 outlet ritel yang tersebar di berbagai wilayah.

Saat ini, Oppo telah menjadi pemimpin inovasi dalam bidang perangkat pintar. Oppo telah memiliki lebih dari 47.000 lisensi di seluruh dunia, lebih dari 91.000 hak paten global, dan lebih dari 83.000 permohonan paten untuk penemuan.

Produk pertama Oppo adalah MP3 Player yang bernama Oppo X3 yang diluncurkan pada tahun 2005. Ponsel pertama Oppo dirilis pada tahun 2008 dengan nama Oppo A103 'Smiley Face'. Pada tahun 2011, Oppo meluncurkan Find sebagai produk smartphone pertamanya.

2. HP Vivo

Vivo juga merupakan merek dagang asal Tiongkok yang didirikan pada tahun 2009 oleh Shen Wei. Popularitas Vivo mulai meningkat pada tahun 2015 ketika berhasil menduduki posisi ke-10 sebagai pembuat ponsel terbaik dengan pangsa pasar global sebesar 2,7%. Pada tahun 2022, Vivo berhasil meningkatkan posisinya menjadi kelima dalam penguasaan pangsa pasar smartphone dengan nilai mencapai 9,7%.

Vivo masuk ke Indonesia pada tahun 2015 dengan meluncurkan produk smartphone seri Vivo Xplay 3S, Xshot, dan X3S. Ketiga HP tersebut masuk ke dalam kategori premium atau flagship dengan harga sekitar 6 hingga 7 juta rupiah.

Mengapa HP Oppo dan Vivo Menjadi Populer?

Ada beberapa faktor yang membuat HP Oppo dan Vivo menjadi terkenal:

Halaman:

Editor: Iswahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah