Malang, Bocah SD Tewas Terlindas Truk saat Motor Ibunya Tersenggol

- 25 November 2023, 16:04 WIB
Ilustrasi terlindas truk/Pexels/cottonbro studio
Ilustrasi terlindas truk/Pexels/cottonbro studio /

RUBLIK DEPOK - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Panglima Sudirman atau tepat luar Lapangan Rampal Kota Malang, Jumat (24/11/2023).

Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB melibatkan sepeda motor Honda Beat dengan Nopol N 5833 BAA dan truk Isuzu FV 240 dengan Nopol W 9851 UR.

Berdasarkan laporan di lokasi, awalnya korban bersama ibunya mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi N-5833-BAA.

Mereka melaju di lajur kiri dari selatan ke utara. Saat melintas di lokasi kejadian, diduga ibu korban bersenggolan dengan pengendara motor lain.

Senggolan itu  mengakibatkan  sepeda motor mereka terjatuh. Ibu bersama sepeda motornya terjatuh ke sisi kiri, sementara korban jatuh ke sisi kanan.

Seketika itu juga, dari arah yang sama di lajur kanan, truk Isuzu FV 240 berplat W-9851-UR melaju. Korban yang terjatuh ke sisi kanan masuk ke bagian kolong truk dan terlindas  oleh ban truk.

Akibatnya, korban meninggal seketika di tempat kejadian. Korban yang terlindas ban truk adalah seorang bocah perempuan berinisial B dan usianya masih 11 tahun dan masih duduk di kelas 5 SD.

 

Tidak lama setelah itu, tim medis bersama dengan Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota tiba di lokasi.

Proses evakuasi jenazah korban cukup dramatis karena posisinya terjepit di bawah truk.

Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Akhmad Fani Rakhim membenarkan adanya kejadian tersebut.

Halaman:

Editor: Jamhari Ali Gani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah