Bus PO Haryanto yang Membawa 10 Penumpang Terbakar di Yogyakarta

- 18 April 2024, 13:36 WIB

RUBLIK DEPOK - Kembali sebuah kejadian bus terbakar terjadi, di mana kali ini sebuah video detik-detik bus PO Haryanto terbakar di Yogyakarta telah tersebar.

Bus PO Haryanto dikabarkan terbakar di Yogyakarta pada Kamis, 18 April pukul 6.20 WIB. Insiden terbakarnya bus PO Haryanto yang dulunya merupakan perusahaan milik Ryan Hahendra terjadi di ring road barat Yogyakarta, tepatnya di depan SMPN 3 Gamping.

"Bus dari Terminal Giwangan tujuan Pati," ujar Kasat Lantas Polresta Sleman Kompol Andhies F Utomo, Kamis (18/04/2024).

Akibat kebakaran bus PO Haryanto, pihak petugas terpaksa menerapkan contra flow di ring road barat untuk mengatur lalu lintas. Petugas berhasil memadamkan api yang menjalar dan menghanguskan seluruh bagian bus PO Haryanto.

Dalam video yang beredar, api terlihat menyala di bagian belakang bus yang merupakan lokasi mesin bus tersebut. Proses pemadaman dilakukan oleh petugas dengan cermat.

Informasi dari petugas penangan kebakaran tersebut menyebutkan bahwa kejadian kebakaran terjadi pada Kamis, 18 April 2024 pukul 6.18 WIB dan berhasil terkendali pada pukul 6.57 WIB. Lokasi kejadian berada di Nogosaren, Nogotirto, Gamping, Sleman dengan bus sebagai objek terbakar.

Diungkapkan Andhies, bus membawa 10 penumpang. Kejadian tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa.  Sampai saat ini, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab dari terbakarnya bus tersebut. 


 

Editor: Jamhari Ali Gani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x